Aula_Danau_Matahari

Aula

Aula adalah bangunan besar yang biasanya dipergunakan untuk ruang pertemuan atau berbagai kegiatan lainnya. Di Taman Matahari terdapat delapan unit fasilitas aula yang dapat disewa dengan harga terjangkau. Masing-masing Aula memiliki ukuran dan kapasitas berbeda sehingga dapat dipilih sesuai kebutuhan.

aula-ciliwungaula-goa-resto
balkon-cafeaula-padang
aula-pendopoAula_Danau_Matahari

Aula Pendopo

Aula Pendopo adalah bangunan aula 3 tingkat yang masing-masing tingkatnya memiliki kapasitas yang berbeda. Selain itu aula berlantai tiga ini bisa digunakan sebagai penginapan jenis Barak.

Aula Rumah Padang

Sesuai namanya aula ini dinamakan Aula Rumah Padang karena bentuk bangunannya yang mirip dengan rumah adat suku Minangkabau. Aula Padang terdiri dari dua lantai. Masing-masing lantai dapat menampung sekitar delapan puluh orang, sehigga kapasitas Aula Padang mencapai 160 orang.

Di aula ini pengunjung dapat melakukan berbagai kegiatan, seperti arisan, acara perpisahan sekolah, reunian dan banyak acara lainnya.

Aula Ciliwung

Aula Ciliwung merupakan satu-satunya aula di Taman Matahari yang tempatnya berada di dalam bangunan yaitu Villa Ciliwung. Aula ini lebih cocok untuk semua kegiatan indoor seperti outbound training, seminar, lokakarya dan lain sebagainya.

Aula Tenda Merah

Aula Tenda Merah lokasinya berada di atas Food Court Taman Matahari yang menyajikan aneka makanan dan minuman dengan harga terjangkau. Aula Tenda Merah dapat menampung  kurang lebih 150 orang dengan harga sewa Rp. 1.875.000

Daftar Harga Sewa Aula

Berikut adalah daftar harga sewa Aula terbaru selengkapnya


NAMA AULAKAPASITASHARGA
Aula Ciliwung200 OrangRp.   3.125.000
Aula Danau Matahari200 OrangRp.  3.125.000
Aula Padang (Lt. 1 dan 2)150 OrangRp.  2.500.000
Aula Pendopo Lt 1150 OrangRp.  1.875.000
Aula Goa Resto Lt 1150 OrangRp. 1.875.000
Aula Fantasy150 OrangRp. 1.875.000
Aula Tenda Merah150 OrangRp. 1.875.000
Aula Javanesse 80 OrangRp. 1.250.000

Catatan:

  • Harga tersebut di atas tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan
  • Harga berlaku mulai bulan Oktober 2019

Fasilitas lainnya:

Cara Pemesanan Sewa Aula

Pada hari biasa di mana jumlah pengunjung tidak begitu banyak, anda dapat menyewa Aula secara langsung. Tapi jika anda berkunjung pada akhir pekan atau musim libur panjang, kami sarankan agar anda membookingnya dulu. Caranya sangat mudah, cukup hubungi tim marketing kami via telepon ke nomor 0251-8252587 . Untuk respon cepat silahkan hubungi kami via WA ke nomor 0813 8892 2449 atau 0815 4604 6561